Beberapa aplikasi yang ada di HP, perlu disembunyikan untuk melindungi privasi. Selain itu, menyembunyikan aplikasi juga bisa membuat informasi penting lebih aman, terutama ketika HP sedang dipinjam teman. Oleh karena itu, Kazu akan mengulas cara menyembunyikan aplikasi di HP Asus untuk Kamu.
Kamu bisa memilih untuk menggunakan fitur bawaan HP Asus maupun menginstall aplikasi tambahan supaya bisa menyembunyikan aplikasi tertentu. Setiap cara memiliki kelebihannya tersendiri. Simaklah rincian masing-masing cara pada uraian berikut.
Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Asus Tanpa Aplikasi
Beberapa seri HP Asus sudah dilengkapi dengan fitur sembunyikan aplikasi, sehingga Kamu tidak perlu menginstall aplikasi pihak ketiga. Ada beberapa alternatif untuk mengakses fitur tersebut. Berikut rincian setiap cara yang sudah Kazu rangkum:
1. Melalui Layar Utama
Cara sembunyikan aplikasi di HP Asus bisa dijalankan dengan praktis melalui layar utama. Kelebihannya adalah HP Kamu tidak akan terbebani dengan adanya aplikasi pihak ketiga. Langkah-langkah yang harus Kamu lakukan yaitu seperti ini:
- Pertama, tekan dan tahan bagian layar utama yang kosong secara lama hingga muncul opsi kelola layar utama.
- Setelah itu, pilihlah opsi Preferensi.
- Jika sudah, maka akan terlihat beberapa pilihan bagian yang bisa Kamu atur. Tekanlah Sembunyikan aplikasi.
- Kemudian, pilih aplikasi apa saja yang hendak disembunyikan dari layar utama maupun dari layar yang memperlihatkan semua aplikasi.
- Usai dipilih, ikon aplikasi akan mengalami perubahan dengan adanya logo kecil berwarna biru. Tandanya, aplikasi sudah berhasil disembunyikan.
2. Melalui Daftar Seluruh Aplikasi
Selain melalui layar utama, Kamu juga dapat mengakses fitur untuk menyembunyikan aplikasi di HP Asus melalui daftar seluruh aplikasi. Langkah-langkahnya yakni seperti berikut:
- Langkah pertama, swipe layar HP dari bawah ke atas untuk memunculkan seluruh aplikasi yang terpasang di HP Asus.
- Kemudian, tekan icon titik tiga yang berada di sisi kanan bagian atas.
- Setelah itu, pilih opsi Preferensi.
- Jika sudah, pilihlah opsi Sembunyikan aplikasi.
- Kamu dapat memilih aplikasi tertentu yang ingin disembunyikan. Tekan ikon aplikasi, maka nanti akan muncul logo yang menandakan bahwa aplikasi sudah tersembunyi dari daftar seluruh aplikasi.
Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Asus dengan Aplikasi
Cara ini dapat ditempuh apabila HP Asus yang Kamu miliki belum dilengkapi dengan fitur sembunyikan aplikasi. Maka, Kamu harus menginstall aplikasi pihak ketiga. Kazu sudah merangkumkan cara menggunakan aplikasi pihak ketiga yang dapat lakukan. Rinciannya sebagai berikut:
1. Menggunakan Aplikasi Apex Launcher
Aplikasi pihak ketiga ini direkomendasikan karena Kamu bisa langsung menggunakannya setelah aplikasi terinstall di HP Asus. Kamu tidak perlu melakukan proses root. Langkah-langkahnya yaitu seperti ini:
- Pertama, bukalah layana Google Play Store yang ada di HP Asus milik Kamu.
- Kemudian, ketikkan Apex Launcher di bagian pencarian yang terletak di sisi atas layar Google Play Store.
- Setelah itu, tekan Apex Launcher yang muncul. Pilih install untuk memasang aplikasi ini di HP Kamu.
- Lalu, tunggu sampai installasi selesai. Jika sudah selesai, Kamu dapat membuka aplikasi ini.
- Tekan dengan cukup lama layar utama HP Asus.
- Selanjutnya, pilih Settings atau Pengaturan.
- Pilihlah bagian Hidden Apps, lantas tekan Add Hidden Apps untuk menambahkan aplikasi yang hendak disembunyikan dari daftar seluruh aplikasi.
- Kamu bisa menekan tanda Checklist atau centang untuk memilih aplikasi tersebut.
- Maka, aplikasi terpilih pun sudah berhasil disembunyikan.
2. Menggunakan Aplikasi Microsoft Launcher
Selain memakai Apex Launcher, Kamu juga dapat memanfaatkan aplikasi Microsoft Launcher. Aplikasi ini tepat digunakan untuk sembunyikan aplikasi di HP Samsung yang diinstall dari Google Play Store. Langkah-langkah memakai Microsoft Launcher yakni seperti berikut:
- Langkah pertama, bukalah Google Play Store yang tersedia di HP Asus.
- Kemudian, ketikkan Microsoft Launcher untuk menemukan aplikasi ini. Lantas, klik pada rekomendasi yang muncul.
- Setelah itu, tekan install untuk memulai pemasangan aplikasi Microsoft Launcher pada HP Asus milik Kamu.
- Tunggu beberapa lama hingga pemasangan selesai dilakukan.
- Jika aplikasi Microsoft Launcher sudah berhasil terpasang, selanjutnya Kamu perlu menuju ke menu utama.
- Lalu, tekan ikon titik tiga yang tertera di layar menu utama. Pilihlah Hidden Apps.
- Berikutnya, tekan Hide Apps untuk memulai pengaturan aplikasi yang hendak disembunyikan.
- Pilihlah aplikasi yang sudah Kamu rencanakan untuk disembunyikan.
- Setelahnya, tekan Hide untuk menyetujui proses menyembunyikan aplikasi.
- Aplikasi pun berhasil disembunyikan.
Cara Melihat Aplikasi yang Disembunyikan di HP Asus
Usai berhasil menyembunyikan aplikasi di HP Asus, Kamu juga wajib mengetahui cara melihat aplikasi tersembunyi di HP Asus. Dengan begitu, Kamu akan mudah pada saat memeriksa aplikasi tersebut. Berikut Kazu uraikan beberapa alternatif caranya untuk Kamu:
1. Melalui Menu Utama
Kamu bisa melihat atau membuka aplikasi yang disembunyikan dengan mengakses menu utama. Langkah rincinya yakni seperti berikut:
- Pertama, bukalah menu utama di HP Asus Kamu.
- Lalu, tekanlah tombol titik tiga di layar bagian kanan atas.
- Akan muncul beragam pilihan, pilihlah opsi Sembunyikan.
- Kamu akan melihat tampilan seperti saat menyembunyikan aplikasi. Perhatikan di bagian bawah layar, terdapat ikon mata di sana.
- Kemudian, tekan ikon mata tersebut untuk memperlihatkan aplikasi yang disembunyikan.
- Apabila Kamu ingin membuka aplikasi tersebut, cukup tekan ikon aplikasi.
- Jika Kamu ingin aplikasi yang tersembunyi itu muncul kembali di daftar seluruh aplikasi, cukup hilangkan tanda checklist di aplikasi.
- Terakhir, tekan tombol Selesai yang tertera di bagian kanan atas layar.
2. Melalui Kolom Telusuri Aplikasi
Selain menggunakan menu utama, Kamu juga dapat mengakses kolom telusuri aplikasi. Kelebihan cara ini yaitu hanya Kamu yang bisa membuka aplikasi tersembunyi, sebab Kamu yang mengetahui secara pasti nama aplikasinya. Rincian langkahnya antara lain:
- Pertama, bukalah daftar seluruh aplikasi.
- Kemudian, di bagian atas terdapat kolom telusuri aplikasi.
- Selanjutnya, ketikkan nama aplikasi yang Kamu sembunyikan.
- Setelah itu, akan muncul aplikasi yang Kamu maksud dan dapat menjalankan aplikasi itu.
Tutorial Diatas Dapat Digunakan di HP Asus Seri Berapa Saja?
Seperti yang sudah disinggung di bagian awal, bahwa tidak semua seri HP Asus memiliki fitur sembunyikan aplikasi. Maka dari itu, ada perbedaan penggunaan tutorial untuk Kamu pengguna HP Asus.
Tutorial menyembunyikan aplikasi melalui layar utama dan swipe layar ini hanya berlaku untuk beberapa seri. Seri yang dimaksud yaitu Asus Zenfone Live (L1, L2), Asus Zenfone 5, seri Asus Zenfone Selfie, serta Asus Zenfone 6.
Sementara itu, tutorial menyembunyikan aplikasi di HP Asus memakai aplikasi bisa digunakan di seluruh seri HP Asus. Hal yang terpenting adalah tersedia cukup memori untuk menginstalnya.
Demikian ulasan cara menyembunyikan aplikasi di HP Asus yang dapat Kazu berikan untuk Kamu. Gunakan cara yang dirasa paling sesuai dengan seri yang Kamu miliki.
Baca Artikel Terkait :
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Oppo
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Vivo
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Xiaomi
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Samsung
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Asus
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Realme
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Infinix
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Huawei
- Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp iPhone
Leave a Review