7 Cara Lihat RAM HP Asus untuk Mengetahui Kapasitasnya

7 Cara Lihat RAM HP Asus untuk Mengetahui Kapasitasnya

RAM menjadi hardware yang penting sebagai komponen dalam menunjang performa ponsel. Untuk itu, kamu harus mengetahui bagaimana cara lihat RAM HP Asus. Pengecekan kapasitas RAM bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Contohnya untuk gamer, trader dan lainnya yang membutuhkan grafik tinggi. 

Proses pengecekannya memang sangat mudah. Sehingga kapanpun dan di manapun kamu dapat melakukan pengecekan. Untuk ponsel Asus versi terbaru tetap bisa dilakukan pengecekan RAM yang ada di ponsel.

Cara Lihat RAM HP Asus 

Untuk melakukan pengecekan RAM HP Asus tentu bisa melakukannya melalui beberapa cara. Dengan demikian, maka bisa mencoba menggunakan cara yang lainnya. Berikut caranya:

1. Melalui Menu Setting HP Versi Lama

Untuk pengguna ponsel Asus lama, tentu bisa melakukan pengecekan RAM sesuai HP yang kamu miliki. Caranya sangat mudah, yaitu seperti berikut:

  • Di langkah pertama, kamu dapat memilih menu setting atau dapat juga melalui panel notifikasi
  • Silakan tarik ke bawah sampai menemukan icon gerigi atau pengaturan. 
  • Tarik ke bawah dan temukan memori
  • Nantinya akan muncul informasi yang berhubungan dengan spek RAM HP. Misalnya seperti total memori, free memori, rata-rata memori yang digunakan atau jumlah RAM yang dimiliki. 
  • Proses selesai.

2. Melalui Menu Setting HP Versi Terbaru 

Untuk kamu yang menggunakan HP Asus terbaru dan belum mengetahui bagaimana cara lihat RAM HP Asus zenfone Go, silahkan mengikuti langkah berikut: 

  • Aktifkan terlebih dahulu mode pengembang. Caranya tinggal memilih menu setting. 
  • Kemudian pilih tentang ponsel
  • Setel ke bawah sampai kamu menemukan nomor bentukan
  • Selanjutnya tinggal ketuk dengan cepat 7 kali hingga muncul model pengembang. 
  • Apabila sudah, masuklah ke menu setting. 
  • Setelah itu lihat di bagian menu opsi pengembang
  • Apabila opsi developer sudah aktif, barulah kamu masuk ke pengecekan ram. 
  • Caranya dengan membuka developer mode. 
  • Kemudian pilih memori. 
  • Pilih buka pengaturan. 
  • Selanjutnya pilih apps atau aplikasi. 
  • Klik bagian aplikasi berjalan. 
  • Pilih tombol more. 
  • Jika sudah, pilih manajer aplikasi dan klik running. Dari sanalah kamu dapat melihat kapasitas ram yang ada di HP.

3. Melalui Opsi Developer 

Ponsel Asus memiliki fitur developer yang mana, berkat adanya fitur inilah, kamu dapat melihat kapasitas ram yang terpakai dan sisa yang digunakan. Untuk cara ini memang jarang sekali diketahui. Mengingat bahwa kebanyakan hanya melihat jumlah RAM yang ada di HP saja. 

Kamu bisa melihat RAM HP Asus secara mendetail. Caranya seperti berikut: 

  • Silakan kamu membuka di bagian pengaturan ponsel. 
  • Setelah itu pilihlah bagian menu sistem
  • Dari sinilah, kamu dapat memilih tentang ponsel supaya dapat mengaktifkan opsi developer
  • Barulah, kamu ketuk beberapa kali pada bagian menu nomor bentukan
  • Nantinya akan muncul layar, sekarang kamu adalah seorang pengembang
  • Apabila informasi tersebut muncul, kamu tinggal pilih tombol kembali. 
  • Lalu pada bagian opsi sistem muncul opsi developer
  • Silakan kamu pilih opsi developer dan lihat RAM HP Asus. Caranya dengan memilih opsi memori. Dari sinilah kamu dapat melihat informasi yang berhubungan dengan RAM HP Asus. 
  • Proses selesai.

Baca Juga : 4 Cara Cek IMEI HP Asus untuk Tahu Terdaftar atau Tidak 

4. Melihat Secara Online 

Cara lihat RAM HP Asus menggunakan metode lain yaitu kamu bisa melakukannya secara online. Mungkin ini adalah cara yang paling simpel dibandingkan dengan beberapa cara di atas. Jika ingin melakukan pengecekan RAM HP Asus, silakan mengikuti cara berikut: 

  • Supaya kamu tetap memperoleh informasi seputar RAM HP Asus yang kamu gunakan secara mendetail, silahkan membuka aplikasi browser terlebih dahulu. 
  • Setelah itu di bagian kolom pencarian ketik jumlah RAM, setelah itu tulis tipe HP Asus yang ingin kamu lakukan pengecekan. Contohnya RAM HP Asus Zenfone 3. 
  • Kemudian tekan tombol cari. 
  • Otomatis sistem akan memberikan informasi yang berhubungan dengan RAM HP Asus yang kamu inginkan. 

5. Melalui Dusbook Ponsel 

Cara melihat RAM HP yang terakhir yaitu dengan melakukan pengecekan RAM HP Asus di dosbook. Ketika kamu melakukan pembelian HP baru pastinya akan diberikan dusbook. Dari sinilah, kamu dapat melihatnya. 

Silahkan cek bagian dusbook, karena di sana akan memberikan informasi lengkap sesuai HP yang kamu miliki tersebut, termasuk jumlah RAM.

Perlu diketahui bahwa cara ini bisa dilakukan tidak hanya pada HP Asus saja. Melainkan cara lihat RAM ini bisa dilakukan pada beragam jenis ponsel lainnya. Baik itu Xiaomi, Samsung, iPhone, Advan, Poco, dan masih banyak lainnya.

Baca Juga : 8 Cara Blokir Nomor HP di Asus dengan dan Tanpa Aplikasi 

Cara Lihat RAM HP Asus dengan Bantuan Aplikasi 

Supaya lebih mempermudah dalam melakukan pengecekan RAM HP Asus, maka bisa menggunakan bantuan aplikasi yang terdaftar di Google Play Store. Aplikasi apa saja yang bisa diandalkan? Berikut ini penjelasan lengkapnya: 

1. Aplikasi CPU Z 

Untuk kamu para pengguna smartphone Asus yang ingin mengetahui RAM HP Asus maupun spek hardwarenya, maka dapat menggunakan bantuan aplikasi CPU Z. Aplikasi ini dapat menampilkan spek ponsel secara keseluruhan. 

Selain dapat mengetahui kapasitas RAM, pengguna juga dapat mengetahui spek chipset versi OS yang dimiliki ponsel, baterai dan lainnya. Cara lihat RAM HP Asus melalui GPU Z, silahkan mengikuti langkah-langkah berikut: 

  • Pertama lakukan download dan penginstalan di aplikasi CPU Z. 
  • Kemudian buka tab device. Di sanalah kamu bisa melihat spek dari RAM HP tersebut.
  • Lalu kamu dapat melihat tentang total RAM dan juga available RAM. Total RAM adalah jumlah kapasitas yang dimiliki HP. Sementara available merupakan sisa ruang bebas. 
  • Proses selesai. 

Baca Juga : 6 Cara Agar HP Asus Tidak Cepat Panas dan Penyebabnya

2. Melalui CPU Identifier 

CPU Identifier dapat dijadikan sebagai alat bantu untuk melihat spek hardware di HP secara keseluruhan. Tentu penggunaan aplikasi sangat berguna bagi semua pengguna Android yang ingin mengetahui secara mendetail perihal perangkat keras yang dimilikinya. 

Kamu bisa melakukan pengecekan RAM serta memberikan informasi yang berhubungan dengan kapasitasnya. Silahkan ikuti cara berikut: 

  • Kamu harus mendownload aplikasi CPU Identifier yang ada di Google Play Store terlebih dahulu. 
  • Setelah itu bukalah aplikasi
  • Di bagian device, akan muncul beberapa informasi dan kamu tinggal pilih RAM HP
  • Secara otomatis akan muncul informasi seputar RAM, termasuk ruang penyimpanan yang sudah digunakan.
  • Proses selesai.

3. Melalui Aplikasi Devcheck Device and System Info 

Supaya kamu dapat melihat RAM HP Asus, maka dapat menggunakan bantuan aplikasi yang diberi nama sebagai Devcheck Device and System Info. Aplikasi ini memang hampir sama seperti beberapa aplikasi yang ada di atas. 

Tidak hanya menampilkan jumlah RAM saja, akan tetapi juga memberikan informasi bagi pengguna perihal jumlah yang terpakai dan menampilkan status CPU yang lebih lengkap. Untuk penggunaan aplikasi ini, silahkan menyimak cara berikut: 

  • Cara lihat RAM HP Asus menggunakan Devcheck Device And System Info, maka kamu harus melakukan download. 
  • Kemudian lakukan penginstalan terlebih dahulu. 
  • Apabila sudah selesai, barulah kamu membuka aplikasi
  • Di sanalah, kamu dapat melihat RAM HP Asus pada bagian menu dashboard. 
  • Proses selesai.

Penutup

Cara lihat RAM HP Asus memang sangatlah penting untuk diperhatikan dengan sebaik mungkin. Terutama bagi seseorang yang ingin melakukan pembelian ponsel. Baik ponsel baru atau bekas. Tujuannya supaya dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan penggunanya.