Cara cek IMEI Xiaomi bisa dilakukan melalui berbagai cara. Pemeriksaan IMEI HP Xiaomi bisa dilakukan mandiri. Tidak diperlukan aplikasi apapun agar bisa mengetahui nomor IMEI HP Xiaomi. Nomor IMEI yang ada pada HP Xiaomi menandakan HP tersebut legal, bergaransi, dan beredar resmi di Indonesia.
Setelah memastikan IMEI tersedia, kamu masih harus melakukan pemeriksaan keaslian dari IMEI tersebut. Pemeriksaan dilakukan secara online melalui situs resmi lembaga terkait. Jangan khawatir, pemeriksaan dilakukan dengan mudah. Panduan mengecek IMEI dan memeriksa keasliannya bisa disimak di sini.
Mengenal IMEI
IMEI (International Mobile Equipment Identity) adalah nomor identifikasi yang dimiliki oleh semua HP. IMEI ini unik dan tidak ada jiplakannya. Artinya, antara satu HP dengan HP lainnya dipastikan memiliki nomor IMEI yang berbeda.
IMEI terdiri dari 15-17 digit yang salah satunya mengindikasikan informasi model HP. IMEI memiliki keterkaitan dengan kartu GSM. Nomor IMEI sendiri memang dirilis oleh asosiasi GSMA untuk setiap slot kartu GSM.
Nantinya, jaringan GSM akan memakai nomor IMEI untuk mengetahui apakah HP resmi atau tidak. Jika ternyata nomor IMEI tidak resmi, maka jaringan yang diakses HP bisa diputus. Di Indonesia, nomor IMEI menjadi “tanda pengenal” untuk HP yang secara resmi beredar.
HP yang memang resmi (non-BM) pasti memiliki nomor IMEI. Adapun HP yang berasal dari sumber tidak jelas bisa diblokir oleh pemerintah karena tidak terdaftarnya IMEI di Kemenperin (Kementerian Perindustrian).
Fungsi dan Kegunaan IMEI
Terdapat 3 fungsi dan kegunaan IMEI yang perlu kamu ketahui.
1. Tanda Pengenal HP
IMEI tidak ubahnya seperti KTP. Dengan adanya IMEI, HP yang kamu gunakan otomatis memiliki tanda pengenal resmi. Jika sudah memiliki tanda pengenal, maka jelas asal usulnya dan kamu tidak akan berurusan dengan hukum. Tanpa adanya IMEI maka kamu patut was-was karena HP tidak ada KTP-nya.
Baca Juga : Palsu, Tidak Resmi, atau Tidak Berkualitas? Inilah 10 Cara Cek HP Xiaomi
2. Garansi HP
Salah satu syarat agar garansi HP bisa digunakan adalah terdaftarnya nomor IMEI HP. Jika sudah, maka garansi bisa diaktifkan. Jika tidak maka garansi tidak bisa digunakan. Nomor IMEI juga digunakan untuk memeriksa ketersediaan garansi. Lebih lanjut, nomor tersebut bisa memberi informasi kondisi HP.
3. Lacak HP
IMEI bisa digunakan untuk melacak keberadaan HP. HP yang hilang dan mati total masih bisa dilacak dengan nomor IMEI. Telah dibahas sebelumnya bahwa nomor IMEI memiliki kaitan dengan jaringan seluler. Nomor IMEI tersebut nantinya bisa menuntunmu ke lokasi dimana HP yang hilang tersebut berada.
Baca Juga : Mudah dan Singkat! Begini 6 Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi
Cara Cek IMEI Xiaomi Ada atau Tidak
Pemeriksaan ada atau tidaknya IMEI pada HP Xiaomi yang kamu gunakan bisa dilakukan dengan cepat dan mudah. Pemeriksaan IMEI tidak memerlukan aplikasi atau kemampuan khusus. IMEI sifatnya melekat dan pasti.
Kapanpun kamu lakukan, nomor IMEI di HP Xiaomi atau di HP apapun akan selalu tertera. Berikut adalah 4 cara memeriksa IMEI HP Xiaomi yang bisa kamu lakukan secara mandiri.
1. Melalui Pengaturan
HP Xiaomi dengan OS MIUI sudah menyediakan fitur yang menampilkan nomor IMEI pada HP Xiaomi. Di menu Pengaturan, kamu bisa mengakses menu Tentang Ponsel untuk kemudian menampilkan status dari HP tersebut.
Secara otomatis, nomor IMEI HP Xiaomi akan ditampilkan. Ini adalah cara utama yang cepat. Penasaran dengan fitur tersebut? Berikut cara cek IMEI Xiaomi melalui menu Pengaturan.
- Buka menu Pengaturan.
- Kemudian, ketuk Tentang Ponsel.
- Di sana, ketuk Status.
- Ketuk Informasi IMEI.
- Nomor IMEI HP Xiaomi dari SIM1 dan SIM2 akan ditampilkan.
2. Kode Dial *#06#
Cara cek IMEI Xiaomi bisa dilakukan dengan melakukan panggilan ke kode dial *#06#. Panggilan ke nomor tersebut akan membuat kamu bisa melihat nomor IMEI HP Xiaomi yang digunakan. Cara ini termasuk yang paling mudah dan cepat. Nomor IMEI akan tampil otomatis setelah panggilan dilakukan.
Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk memeriksa IMEI HP Xiaomi melalui kode dial *#06#.
- Buka menu Panggilan.
- Ketik kode *#06#.
- Kemudian, lakukan panggilan ke sana.
- Nomor IMEI HP Xiaomi dari SIM1 dan SIM2 akan muncul.
3. Kode Dial *#*#4636#*#*
Kode dial *#06# bukan satu-satunya kode dial yang bisa digunakan untuk memeriksa nomor IMEI HP Xiaomi. Ada kode dial lain yang juga bisa membuat kamu mengetahui nomor IMEI HP Xiaomi. Kodel dial tersebut adalah *#*#4636#*#*.
Prosedur pemanggilan nomor IMEI Xiaomi sama dengan cara sebelumnya. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk memeriksa IMEI HP Xiaomi melalui kode dial *#*#4636#*#*.
- Buka menu Panggilan.
- Ketik kode *#*#4636#*#*.
- Kemudian, lakukan panggilan ke sana.
- Selanjutnya, ketik Informasi Telepon 1.
- Nomor IMEI HP Xiaomi dari SIM1 dan SIM2 akan muncul.
4. Box HP
Cara cek IMEI Xiaomi selanjutnya dilakukan dengan memeriksa kardus HP Xiaomi. Kardus tersebut kamu dapatkan ketika kamu membeli HP Xiaomi. Nomor IMEI dari HP Xiaomi yang kamu beli tertera di sana, tepatnya di bagian belakang.
Biasanya, ada stiker di kardus yang juga menampilkan kode IMEI HP Xiaomi.
- Ambil kardus HP Xiaomi.
- Lihat bagian belakang kardus tersebut.
- Di sana, tertera nomor IMEI HP Xiaomi.
- Pemeriksaan IMEI juga bisa dilakukan dengan mengecek stiker yang ada di belakang bodi (tidak semua ada pada HP Xiaomi, alias model tertentu saja).
Baca Juga : 4 Cara Reset HP Xiaomi Tanpa Aplikasi, Mudah, Cepat, dan Aman
Cara Cek IMEI Xiaomi Asli atau Palsu Terdaftar atau Belum
Pemeriksaan IMEI HP Xiaomi tidak berhenti pada ketersediaannya saja. Pemeriksaan IMEI berlanjut pada status dan keasliannya. Jadi, jangan langsung lega jika mendapati nomor IMEI HP Xiaomi tersedia. Pemeriksaan harus dilanjutkan pada status dan keasliannya. Pengecekan tersebut dilakukan via online.
Berikut adalah cara memeriksa keaslian IMEI dan cara memeriksa status IMEI di Kemenperin.
1. Cek Asli atau Palsu
Nomor IMEI yang sudah kamu dapatkan bisa lanjut diperiksa keasliannya. Bukan tidak mungkin nomor IMEI palsu atau tidak jelas. Pemeriksaan keaslian IMEI Xiaomi dilakukan melalui website resmi pengecek otentikasi Xiaomi.
Pastikan tersedia koneksi internet yang cukup agar pemeriksaan keaslian bisa dilakukan. Berikut adalah cara mengecek IMEI Xiaomi asli atau palsu melalui website pemeriksa otentikasi Xiaomi.
- Buka situs pemeriksa otentikasi Xiaomi.
- https://www.mi.com/global/verify/#/en/tab/imei.
- Di sana, ketik atau salin nomor IMEI HP Xiaomi pada kolom yang tersedia.
- Kemudian, masukkan Kode Verifikasi.
- Jika sudah, ketuk Verify.
- Jika IMEI asli, maka informasi spesifikasi khusus dari HP Xiaomi akan muncul.
2. Cek Terdaftar atau Belum
Cara cek IMEI Xiaomi bertujuan untuk melihat status dari nomor IMEI tersebut. Kamu bisa memeriksa apakah nomor IMEI HP Xiaomi sudah terdaftar di Kemenperin atau belum. Pemeriksaan dilakukan di website Cek IMEI dari Kemenperin.
Jika IMEI Xiaomi nantinya belum terdaftar, segera lakukan pendaftaran. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk memeriksa status IMEI HP Xiaomi di situs Cek IMEI Kemenperin.
- Buka situs Cek IMEI Kemenperin.
- https://imei.kemenperin.go.id/.
- Di sana, ketik atau salin nomor IMEI HP Xiaomi pada kolom yang tersedia.
- Kemudian, ketuk Cari.
- Status IMEI HP Xiaomi akan ditampilkan.
- Apabila sudah terdaftar, akn muncul teks IMEI sudah terdaftar di Kemenperin.
Setelah mengetahui dan memahami cara cek IMEI Xiaomi jangan tunda lagi. Segera lakukan pemeriksaan IMEI untuk memastikan legalitas dari HP Xiaomi yang digunakan.
Penutup
Pemeriksaan IMEI bisa dilakukan kapan saja. Jika sudah mengetahui statusnya, terutama jika asli dan legal, maka kamu bisa tenang dan santai.
Leave a Review